
Bandung, 21 Maret 2025 – Kabar membanggakan datang dari Program Studi Ilmu Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP), UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Publica: Jurnal Pemikiran Administrasi Negara telah resmi meraih akreditasi SINTA 2 dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor 10/C/C3/DT.05.00/2025 yang diterbitkan pada 21 Maret 2025.
Pencapaian ini merupakan hasil dari dedikasi dan kerja keras seluruh tim pengelola jurnal dalam menjaga kualitas publikasi dan kontribusi terhadap pengembangan ilmu administrasi publik di Indonesia. Publica berhasil memenuhi kriteria penilaian akreditasi yang ketat, termasuk dalam hal orisinalitas artikel, ketepatan waktu penerbitan, serta kualitas substansi dan tata kelola jurnal.
Terakreditasinya Publica di peringkat SINTA 2 menjadi bukti nyata bahwa kualitas jurnal kita diakui secara nasional. Ini adalah dorongan bagi kami untuk terus meningkatkan mutu dan memberikan kontribusi yang lebih besar bagi pengembangan ilmu administrasi negara.
Ke depan, Publica diharapkan untuk terus menyajikan artikel ilmiah berkualitas tinggi dan menjadi wadah utama bagi para akademisi, peneliti, dan praktisi di bidang administrasi publik untuk berbagi pengetahuan dan inovasi.
Selamat atas pencapaian ini! Semoga Publica terus menjadi inspirasi dan motivasi bagi pengembangan ilmu administrasi negara di Indonesia.