Rapat Evaluasi dan Koordinasi Jurusan Administrasi Publik
(19/5/2023)—Jurusan Administrasi publik mengadakan rapat akbar mengenai evaluasi dan koordinasi terhadap seluruh stakeholders jurusan yang terlibat. Kegiatan ini berlangsung di Aula FISIP Lantai 1 dengan di hadiri oleh peserta yang berjumlah 83 orang. Kegiatan ini, dipandu langsung oleh Ketua Jurusan Administrasi Publik, yaitu Khaerul Umam, S.IP., S.E., M.Ag., CHRA dan Sekretaris Jurusan Administrasi Publik, yaitu H. Faizal Pikri, S.S., M.Ag., CHRA.
Rapat akbar kali ini, salah satunya membahas mengenai sosialisasi akreditasi jurusan, dimana target akreditasi jurusan yaitu minimal menyamai baik sekali atau bahkan unggul. Dengan demikian, diharapkan adanya kerjasama dari setiap stakeholder jurusan agar terwujudnya target tersebut.
Agenda selanjutnya membahas mengenai evaluasi pembelajaran yang ditujukan untuk semester 2,4, dan 6. Dimana khusus untuk semester 6 terdapat penyampaian mengenai perubahan paradigma PKL dan pemberitahuan bahwa kegiatan KKN akan dilaksanakan lebih awal sesuai dengan arahan yang dikeluarkan oleh pihak Universitas.
Kemudian, pihak jurusan juga menyampaikan serangkaian Milangkala Festival Jurusan AP, yang di harapkan semua stakeholder di dalamnya bahu membahu untuk menyukseskan acara tersebut. Selain itu juga, pembahasan rapat tersebut membahas mengenai sosialisasi pengabdian desa, dan kebijakan mengenai seragam jurusan untuk angkatan tahun 2022.
Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi salah satu upaya pihak jurusan dalam hal mengevaluasi kegiatan yang telah di lakukan serta untuk mengkoordinasikan semua kegiatan yang akan di lakukan agar berjalan sesuai dengan target yang telah diinginkan sebelumnya.
——————–
dikelola oleh : ap edutainment www.ap.uinsgd.ac.id